Pertamina Best Companies To Work For In Asia

8:34 PM
Pertamina Best Companies To Work For In Asia
Kantor Pertamina

Jakarta, Petrominer -- PT Pertamina (Persero) meraih penghargaan sebagai salah satu dari HR Asia Best Companies to Work for in Asia 2016 - Indonesia Chapter.

Penghargaan tersebut diterima oleh Direktur SDM dan Umum Pertamina Dwi Wahyu Daryoto dalam acara HR Asia Best Companies to Work For in Asia 2016 Gala Dinner & Awards Ceremony di Jakarta akhir pekan lalu. 

Penghargaan HR Asia Best Companies to Work for in Asia Award merupakan penghargaan yang disematkan kepada perusahaan berdasarkan hasil survey HR Asia Employee Input Survey (EIS) dan HR Asia Workplace and Employe Engagement Survey (WEES) yang akan dijadikan pertimbangan dalam penjurian. Dewan juri penilai merupakan panel independen yang terdiri dari pakar di industri, akademisi, Jurnalis, dan perwakilan pemerintah.

Dalam EIS, perusahaan disurvey dengan sample minimum 20 orang pekerja dengan latar belakang yang berbeda-beda dari sisi jabatan, umur, latar belakang etnis, level upah, dan lokasi penugasan.  Survey yang dilakukan secara online dan dirahasiakan tersebut untuk mengetahui seberapa tingkat kepedulian pekerja terhadap pekerjaan dan tujuan perusahaan (emotional engagement).

Adapun, WEES ditujukan untuk mengetahui tingkat keluar dan masuk pekerja, pertumbuhan pekerja, kecelakaan kerja, yang akan dibandingkan dengan perusahaan-perusahaan lainnya. Survey tersebut harus ditandatangani langsung oleh Direktur SDM atau Direktur Utama untuk menjamin kesahihan data.

“Penghargaan ini menjadi bukti bahwa Pertamina merupakan perusahaan yang menjadi salah satu preferensi terbaik bagi para pekerja, utamanya di Indonesia. Pertamina terus menjalankan transformasi untuk menjadi World Class Energy Company dengan mengedepankan budaya perusahaan, yaitu 6C (clean,competitive, confidents, customer focus, commercial, dan capable),” kata Dwi Wahyu Daryoto. (Pris)





http://petrominer.co.id/berita-pertamina-best-companies-to-work-for-in-asia-2016-.html#ixzz45Zzx9vZ0

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔